Berita Utama

Home / Bimbingan Teknis Pengelola Perpustakaan dan Pustakawan
abc
2024-09-10 Admin

Bimbingan Teknis Pengelola Perpustakaan dan Pustakawan

Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang yang diwakili oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Drs. Subendi, M.Si, menghadiri sekaligus membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelola Perpustakaan dan Pustakawan Tingkat Kabupaten Sintang pada Selasa pagi, 10 September 2024. Acara ini berlangsung di Balai Praja.

Kegiatan pembukaan Bimtek ini juga dihadiri oleh Kabid Perpustakaan Yuliana, S.Sos, Narasumber dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalbar, Welasati, SE, serta para peserta Bimtek.

Bimtek ini dilaksanakan selama empat hari, terbagi dalam dua gelombang. Gelombang pertama berlangsung pada 10-11 September 2024 dengan peserta yang terdiri dari pengelola perpustakaan sekolah. Gelombang kedua berlangsung pada 12-13 September 2024 dengan peserta dari pengelola perpustakaan desa, kelurahan, dan taman bacaan masyarakat.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan sumber daya manusia di bidang perpustakaan dalam memberikan pelayanan kepada pemustaka, mengelola, serta menata perpustakaan. Selain itu, Bimtek ini juga bertujuan untuk meningkatkan kompetensi para pengelola perpustakaan yang belum memiliki latar belakang pendidikan atau pelatihan di bidang perpustakaan. Dengan demikian, diharapkan para pengelola perpustakaan dapat mengembangkan perpustakaan sebagai salah satu sumber bacaan yang penting bagi masyarakat, sesuai dengan amanat undang-undang.

#terbukaituhebat #keterbukaaninformasipublik #penggelolaperpus

Home

Jika Anda Memiliki Pertanyaan, Silahkan Hubungi Kami

Silahkan mengisi data diri pada form yang ada disebelah kanan. Gunakankan data yang valid agar kami dapat memberikan jawaban atas pertanyaan Anda.

Call Us: +62852 4575 9066

Pedoman Pengelolaan Pelayanan Informasi dan Dokumentasi (PPID)

Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang.